Nusa Tenggara Barat merupakan daerah tujuan wisata nasional dan internasional. Beragam dan menariknya destinasi wisata yang dimiliki menjadi daya Tarik daerah seribu masjid ini menjadi tujuan para wisatan regional, domestik hingga mancanegara.
Destinasi wisata yang ada baik di pulau Lombok dan pulau Sumbawa sudah sangat familiar dan diketahui oleh seantero Nusantara bahkan dunia.

Namun kedepannya NTB terlebih pulau Lombok akan memiliki wisata baru yang akan menambah keeksotisan dari destinasi wisata NTB. Destinasi tersebut tidak lain adalah bendungan meninting yang berlokasi di antara Desa Bukit Tinggi Kecamatan Gunung Sari dan Desa Dasan Geria Kecamatan Lingsar Kabupaten Lombok Barat.

Seluas kurang lebih 90 hektar yang terdiri dari 4,95 Ha kawasan hutan dan 85,5 ha non kawasan hutan. Pembangunan bendungan Meninting ini ditargetkan akan selesai Tahun 2022 akan melayani daerah irigasi seluas 1559 hektar. Selain itu Bendungan Meninting juga akan terinterkoneksi antara saluran HLD (High Level Diversion) Jangkok Babak dan HLD Babak Renggung – Rutus (Pandanduri) yang mencakup 12 DAS Interkonesi dan melayani daerah irigasi kurang lebih 70.000 Ha.

Proyek ini dikerjakan oleh sama Hutama Karya Persero yang bekerja sama atau berkolaborasi dengan Bahagia Bangun Nusa. Bangunan Bendungan Meninting Kabupaten Lombok Barat itu merupakan salah satu proyek strategis nasional (PSN).

Bendungan ini mampu menampung debit air berkapasitas 9,4 juta m3. Dimanfaatkan sebagai air irigasi dan air baku, dan akan dikembangkan menjadi salah satu destinasi pariwisata untuk mendukung ekonomi masyarakat sekitar. Bendungan ini nantinya memiliki peranan cukup dalam dapat mengalirkan air hingga ke Lombok Selatan juga diperkirakan mampu menjadi sumber irigasi yang akan melayani ribuan hektar lahan pertanian di Lombok Barat dan sebagian Lombok Tengah.

Dari sisi pariwisata tentunya bendungan ini memiliki potensi sangat baik dan akan menjadi Destinasi baru yang sangat menarik untuk di kunjungi, panorama alam pegunungan yang indah, serta banyaknya destinasi wisata alam yang dapat dinikmati di area bendungan ini, salah satunya adalah Wisata Tibu Tereng terletak di Dusun Batu Kemali, Desa Bukittinggi, Gunungsari, Lombok Barat.


admin

Dinas Pariwisata Provinsi Nusa Tenggara Barat Membangun pariwisata yang berwawasan lingkungan untuk mencapai Pembangunan Kepariwisataan yang Beberlanjutan (Sustainable Tourism).