Buat kalian yang berwisata ke Sembalun, kurang lengkap rasanya kalau belum menikmati segelas kopi Arabika Sembalun yang sudah tidak diragukan lagi kenikmatannya.

Seperti yang dilakukan oleh Kepala Dinas Pariwisata NTB, H. Yusron Hadi saat melakukan kunjungan ke Sembalun.

Kopi ini berasal dari biji kopi pilihan yang biasa di tanam di lereng pegunungan oleh para petani kopi, serta telah memiliki sertifikat organik yang aman untuk di konsumsi. Dengan cita rasa asamnya yang terasa kuat membuat para pecinta kopi wajib untuk mencicipi Kopi Arabika Sembalun jika berkunjung ke daerah wisata ini.

Dimanapun berada, Kadispar menghimbau kepada semua msyarakat untuk tetap melaksanakan dan menajalankan protokol kesehatan yang disiplin agar jumlah covid-19 bisa ditekan dan kita semua bisa kembali beraktivitas seperti sediakala.

BACA JUGA :


admin

Dinas Pariwisata Provinsi Nusa Tenggara Barat Membangun pariwisata yang berwawasan lingkungan untuk mencapai Pembangunan Kepariwisataan yang Beberlanjutan (Sustainable Tourism).