Instansi Pemerintah Provinsi NTB terus melakukan berkoordinasi dengan kemendagri terkait sinkronisi dengan OPD perencanaan yang ada di daerah,terlebih lahgi NTB akan punya event besar yakni motoGP, tentu Nama NTB akan semakin dikenal dengan adanya motoGP ini dan itu harus dimanfaatkan sebaik mungkin untuk bisa menunjukan bahwa lombok adalah destinasi yg menarik dan sangat berkualitas.

Untuk menunjang hal tersebut kita juga harus menyiapkan semua destinasi yg ada di NTB, agar pengunjung nantinya tidak hanya datang untuk motogp, terlebih pada kondisi saat ini kita harus tetap inovatis untuk menciptakan produk-produk untuk bisa meng-grab wisatawan dan bisa menggerakan ekonomi yg ada di NTB karena kita harus tetap jalan agar krisis di tahun 2020 tidak terus berlanjut.

Didalam RPJM 2020-2024, ada paradigma yg berubah. RPJM 2015-2019 target utama adalah kunjungan wisatwan, tapi pada RPJM 2020-2024 target utama adalah Kualitas Kepariwisataan,berubah dari quantity tourism menjadi quality tourism.

Ketika berbicara tentang Quality Tourism, maka sasaran dari target ini adalah kapasitas sdm. Ini penting, karena menajdi tolak ukur keberhasilan Quality tourism kemudian di susul dengan Kesiapan destinasi serta daya dukung lingkungan baik alam maupun manusianya terhadap kepariwisataan.

Untuk diketahui bahwa Citra daya saing Indonesia di level global. TDCA yg dikeluarkan oleh world economy forum. Indeks untuk kesehatan, indonesia berada di 103 dari 114 negara. Maka dari itu di masa sekarang ini Secara profesional harus bisa menciptakan Perencanaan2 seluruh tugas fungsi sektor ini untuk mendukung pariwisata karena pariwisata tidak bisa melakukanny sendiri.

Paradigma dalam quality tourism itu salah satunya pariwisata yg berkelanjutan. Lingkungan harus terjaga dan bisa memberikan dampak ekonomi bagi masyarakat. Untuk Lombok, Sudah menyusun rencana induk pariwisata yg terintegrasi. Integreted master plan untuk lombok, perpres untuk ITMP akan segera di keluarkan dan menunggu di sahkan oleh presiden. Rencana aksinya akan di implementasikan namun yang menjadi permasalahan adalah Tata kelola, ini harus di selesaikan secara serius. Ketika ITMP sudah menjadi perpres, infrastruktur harus di dorong pengelolaannya dan SDM harus di persiapkan,untuk itu Akupansi kebutuhan SDM harus di rencanankan dari sekarang.

Kabupaten kota juga harus bisa memetakan akupansi. Pemerintah kabupaten/ kota harus bisa memberikan akses kemudahan masyarakat setempat untuk sekolah2 pariwisata. Terkait riparda, secara dinamis pariwisata menghadapi kondisi yang tidak pasti. Harus bisa merelevansi riparda kita untuk bisa memprediksi apa yg akan terjadi kedepan.Produk wisatawan nanti lebih menginginkan perjalanan yg personalize. Lebih memilih eco tourism seperti pantai dan gunung.

Milenial menjadi sasaran untuk behavior wisatawan, Touchless travel akan menjadi standar serta digitalisasi menjadi promosi pariwisata kedepannya. Untuk menunjang hal tersebut Program harus fleksibel agar busa menjadi dinamika apa yg akan terjadi kedepan.

Ekonomi kreatif yang basisnya kreatifitas dan budaya. Memiliki nilai tambah yang ekonomis untuk masyarakat. Potensi ekonomi kreatif sangat besar. Potensi NTB di bidang industri kreatif ini juga sangat besar, oleh karna itu jika pariwisata dan ekonomi kreatif ini di compare akan memiliki dampak yang sangat besar. Usaha mikro kecil yang akan di bantu untuk bisa memfasilitasi atau program-program sehingga kretivitas-kreativitas ini akan bisa menjadi sebuah bisnis yg bisa memberikan manfaat ekonomi. Semoga pariwisata ntb bisa menjadi ikon untuk pariwisata indonesia, karena NTB sudah di tetapkan sebagai salah satu kawasan super prioritas.

Untuk menunjang Kepariwisataan baik dari segala aspek, Perlu dilakukan sinkronisasi antara pemerintahan pusat dengan daerah dan Kemendagri harus memberikan fasilitas untuk penyusunan perencaanan program dan anggaran agar benar-benar bisa berjalan.

Terkait dukungan pariwisata dan ekonomi kreatif merupakan salah satu hal penting yg mendukung stigma kepariwisataan dalam rangka mencapai tujuan pembangunan daerah untuk peningkatan dan pemerataan kesejahteraaan masyarakat.

Tugas pariwisata tidak hanya tugas kemenpar, melainkan tugas beberapa kementerian juga, OPD daerah harus berpartisispasi aktif dalam mendukung majunya urusan pariwisata dan ekonomi kreatif dengan adanya Penyediaan zona kreatif.

Pariwisata dan ekonomi kreatif dalam perencanaan pemerintah daerah pemerintah pusat dan daerah harus sinkron dan harmonis terkait pengembangan destinasi pariwisata dan ekonomi kreatif, Memperkuat infrkasturiktur untuk membangun ekonomi yg ada di NTB.

Strategi pencapaian transformasi merupakan tugas pemerintah pusat dan daerah dalam Pengembangan destinasi unggulan, perbaikan aksesibilitas. Bagaiamana membangun akses nya lebih baik, supaya terjaga kealamian destinasi tersebut menjadi tugas dari semua opd yg ada di NTB


admin

Dinas Pariwisata Provinsi Nusa Tenggara Barat Membangun pariwisata yang berwawasan lingkungan untuk mencapai Pembangunan Kepariwisataan yang Beberlanjutan (Sustainable Tourism).